Resmi Diumumkan, Chromecast akan Digantikan dengan Google TV Streamer dengan Fitur yang Lebih Canggih | Total IT

Resmi Diumumkan, Chromecast akan Digantikan dengan Google TV Streamer dengan Fitur yang Lebih Canggih

By NV | 07 Agustus 2024

Raksasa teknologi Google mengumumkan perangkat streaming media terbarunya pada Selasa (6/8/2024). Setelah sebelumnya menghadirkan Chromecast, kini Google menyempurnakan perangkat tersebut dengan penggantinya yaitu Google TV Streamer.

 

Google TV Streamer Perangkat streaming media ini memungkinkan pengguna untuk melakukan streaming serial televisi atau film di Netflix, YouTube TV, dan mendengarkan musik di Spotify.


Perangkat ini menawarkan performa lebih baik dengan chipset dan jaringan serta konektivitas rumah pintar yang lebih cepat. Selain itu, Google menawarkan desain yang lebih sederhana dan modern dibandingkan Chromecast, serta fitur baru yang berguna seperti pencari jarak jauh.


Perangkat ini menggunakan teknologi Google AI dan pengaturan Anda untuk menyusun saran konten dari semua layanan streaming ini. Kurasi ini kemudian dikompilasi ke dalam  tempat yang mudah diakses oleh pengguna.


Pengguna juga dapat membuat daftar serial televisi atau film yang ingin ditonton berdasarkan rekomendasi seluruh anggota keluarga di rumah.


Google TV Streamer juga mendukung Large Language Model AI Gemini yang mampu memberikan rangkuman secara lengkap, review, dan detail konten serial televisi per musim sehingga memudahkan pengguna dalam menentukan film mana yang ingin ditonton.


Saat Google TV Streamer  dalam mode standby, pengguna dapat membuat screensaver menggunakan kecerdasan buatan (AI) generatif. Screensaver adalah tampilan layar yang muncul apabila perangkat tidak digunakan dalam jangka waktu tertentu.


Dari segi hardware, Google TV Streamer dibekali prosesor yang diklaim 22% lebih cepat dibandingkan Chromecast. Perangkat ini juga dilengkapi dengan RAM 4GB dan  penyimpanan internal 32GB. Meskipun ada peningkatan, kinerja prosesor ini masih lebih lemah dibanding dengan Nvidia Shield TV dan Apple TV 4K.


Perangkat streaming media ini dapat terhubung ke jaringan Wi-Fi dan dapat menggunakan port Ethernet untuk streaming, navigasi aplikasi, dan pemuatan (loading) aplikasi yang lebih cepat.


Penjualan

Google TV Streamer saat ini tersedia melalui program pre-order.

Perangkat tersebut akan tersedia secara global pada 24 September 2024 di Google Store dan partner resmi Google lainnya dengan harga $99,99 atau sekitar Rp 1,6 juta.


Dibandingkan Chromecast, Google TV Streamer tentu saja lebih mahal. Melalui perangkat ini, Google juga memberikan fitur Gemini AI yang memungkinkan pengalaman rumah yang lebih pintar.


References:

Google TV Streamer Telah Dirilis, Gantikan Chromecast dengan Fitur Lebih Canggih (gadgetren.com)

Google TV Streamer Resmi Diumumkan Sebagai Pengganti Chromecast • Jagat Review

Latest Projects